Banyuwangi – Jejakindonesia.news || Dalam rangka untuk menjaga kawasan obyek vital nasional dalam keadaan aman, nyaman dan kondusif. Polresta Banyuwangi melalui Satpolairud Polresta Banyuwangi jajaran Polda Jawa Timur melaksanakan kegiatan patroli dikawasan dermaga pelabuhan ASDP Ketapang dan sekitarnya. Rabu, (19/11/2025) pagi.
Dalam kesempatan ini, Kasubnit Tindak Aipda Ida Bagus Permadi, S.H. mengatakan giat patroli dan binmas yang dilaksanakan bersama Bripka I Nyoman Suma dan Bripda Marvelino dalam rangka untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban diarea pelabuhan dalam keadaan aman dan kondusif.
Dalam kegiatan ini, personel Satpolairud Polresta Banyuwangi memberikan imbauan kepada pengguna jasa transportasi laut untuk selalu melakukan pengecekan kondisi kendaraannya secara berkala dan siap di gunakan.
Jangan meninggalkan barang berharga di dalam kendaraan pada saat ditinggalkan, tidak memarkirkan kendaraan disembarang tempat dan menyediakan kotak P3K di dalam kendaraan.
Lebih lanjut, Aipda Bagus menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat sekitar agar segera melapor melalui layanan Call Center 110 atau di hotline Satpolairud 08113448222 apabila mengetahui atau menemukan tindakan pemalakan, pungli, atau keributan di area pelabuhan.
Selain memberikan himbauan kepada pengguna jasa transportasi laut, pada kegiatan ini personel mengingatkan kepada petugas keamanan pelabuhan untuk selalu melakukan patroli secara berkala dan selalu berkomunikasi dengan instansi terkait dalam pencegahan tindakan kejahatan dan pelanggaran hukum lainnya yang dapat menggangu kamtibmas.
Harapannya dengan adanya kegiatan patroli rutin ini dapat terus memperkuat keamanan di kawasan pelabuhan serta meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap potensi gangguan kamtibmas. (GP)

