
PMI JEMBER – Jejakindonesia.news // Lama tidak menggelar donor darah, akhirnya Kecamatan Pakusari, Jember, Jawa Timur Kamis (22/01/26) kembali mengadakan aksi kemanusiaan untuk warganya. Pada donor darah tersebut, warga yang menyumbangkan darahnya mendapatkan 900 ml minyak goreng selain juga kalender dari PMI Kabupaten Jember.
Dari pantauan di lokasi, pendonor diawali dari pegawai yang ada di Kecamatan Pakusari kemudian dilanjutkan warga sekitar yang datang silih berganti mulai pukul 08.00 hingga 12.00. Dalam kesempatan tersebut juga ada pendonor pemula yakni pelajar yang saat ini sedang mengikuti program magang di kantor instansi pemerintah.
“Sebelumnya saya pernah donor darah, tapi sudah lama sekali tidak donor dan hari ini saya donor lagi di kantor kecamatan. Alhamdulillah, selain saya bisa donor darah, pulang ke rumah juga membawa minyak goreng dan kalender tahun 2026,” ujar Denis warga Kecamatan Pakusari usai donor darah.
Pemberian minyak goreng dan kalender oleh PMI Jember tersebut sebagai ungkapan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat yang selama ini turut membantu menjaga ketersediaan darah untuk pasien yang membutuhkan di wilayah jember, terlebih jelang datangnya bulan suci ramadhan dimana banyak rumah sakit membutuhkan darah.
“Terima kasih banyak warga kecamatan pakusari yang telah menyumbangkan darahnya untuk PMI Jember. Dan sebagai bentuk apresiasi, kami juga memberikan minyak goreng 900 ml dan kalender untuk mereka,” ujar Ghufron Eviyan Efendi, Sekretaris PMI Jember yang sedang melakukan monitoring.
Selain pegawai, pelajar dan masyarakat, donor darah juga dilakukan oleh anggota kepolisian Sektor Pakusari. Setelah lolos pada tahap pemeriksaan kesehatan, kedua personel tersebut langsung melaksanakan donor darah.
Dodik

